Advertise

gambling

Featured Post 2

"Batik Indonesia Meningkat Pesat"

Othe Safrizal | Kamis, Juli 18, 2013 | 0 komentar


Perkembangan industri batik tanah air cukup menggembirakan. Dari tahun ke tahun, volume ekspor mengalami pertumbuhan di atas 30%.

Data Kementerian Perdagangan menunjukkan pertumbuhan rata-rata ekspor batik sejak 2008 sampai 2012 berada di kisaran 33,8%. Nilainya mencapai US$ 278 juta atau hampir Rp 3 triliun di 2012.

Sedangkan Triwulan I 2013, nilai ekspor batik mencapai pertumbuhan 18,49% di banding periode yang sama tahun lalu. Dari data-data tersebut, memperlihatkan bahwa batik sebagai produk fashion khas Indonesia cukup diminati. Khususnya di beberapa negara seperti Amerika Serikat, Belgia, Jerman, Inggris, Jepang dan Korea Selatan.

Selain bercitra seni tinggi, Batik Indonesia juga memiliki peluang bisnis yang menggiurkan. Karena itu, tak ada, salahnya apabila pemerintah sangat mendorong pertumbuhan industri batik tanah air.

Sebagaimana diungkap Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional, Gumardi Bustami, industri batik nasional hanya bisa dikembangkan apabila rasa cinta masyarakat terhadap batik semakin tebal.

''Untuk itu, kami menagajak masyarakat untuk cinta batik. Dengan mencitai batik sama artinya dengan rasa cinta kepada bangsa dan negara,'' jelasnya kepada wartawan dalam Pembukaan Gelar Batik Nusantara (GBN) 2013 di Jakarta Convention Center (JCC), Rabu (17/07/2013).

Acara GBN 2013 yang berlangsung selama lima hari sampai 21 Juli 2013, merupakan kerjasama antara Kementerian Perdagangan dengan Yayasan Batik Indonesia. Yang dibuka Presiden SBY, mengangkat tema InnoQuality dengan sloganBatik Selalu di Hati.

''Saat ini, batik bukan sekedar budaya khas Indonesia. Tetapi telah menjadi kekayaan intelektual bangsa dan penggerak perekonomian,'' jelasnya.









Sumber:Inilahcom
http://www.celoteh-id.com

Category: , ,

About GalleryBloggerTemplates.com:
GalleryBloggerTemplates.com is Free Blogger Templates Gallery. We provide Blogger templates for free. You can find about tutorials, blogger hacks, SEO optimization, tips and tricks here!

0 komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.