Advertise

gambling

Featured Post 2

#Gadged : "Harga Aplikasi Smartphone Kian Murah, 90% Diantaranya Gratis"

Othe Safrizal | Selasa, Juli 23, 2013 | 0 komentar


Sebuah lembaga survei Flurry Analytics menyebut jika aplikasi yang beredar di beberapa toko aplikasi smartphone kini kian murah. Bahkan 90% diantaranya gratis. Demikian tulis NYDailyNews.

Namun tabiat pengguna ponsel cerdas tetap enggan membeli aplikasi berbayar. Mereka gemar mengunduh aplikasi gratis. Padahal, jika dilihat secara keseluruhan harga aplikasi yang ada cenderung menurun.

Sementara itu pengguna iOS dikenal sebagai pengguna paling loyal di ekosistem aplikasi berbayar. Rata-rata, pengguna iPad habiskan USD 0,5 per aplikasi yang di-purchase.

Sedangkan pengguna iPhone rata-rata habiskan dana USD 0,19 per aplikasi yang diunduh. Sedangkan pengguna Android dikenal paling ‘pelit’. Mereka rata-rata habiskan USD 0,06 per aplikasi yang dibeli.

Selama kurun waktu 2010 hingga 2012, jumlah aplikasi gratis yang beredar di beberapa toko aplikasi ponsel berkisar antara 80% – 84% secara keseluruhan. Angka ini kemudian melonjak hingga 90% di tahun 2013.

Untuk tren sendiri diperkirakan tidak akan banyak berubah. Akan tetap sama dengan ekosistem aplikasi gratis yang mendominasi dan harga yang cenderung menurun di aplikasi berbayar.

Yang menarik kemudian justru soal budaya iklan. Pengguna diberi alternatif memlih antara aplikasi berbayar dan gratis. Mereka mantab memilih aplikasi gratis dengan segala konsekuensi yang ada.

Pengguna tak keberatan dengan banyaknya iklan yang bergentayangan di aplikasi non berbayar. Ini berarti mereka mentolerirnya meski keberadaan iklan tersebut cukup mengganggu.










Category: ,

About GalleryBloggerTemplates.com:
GalleryBloggerTemplates.com is Free Blogger Templates Gallery. We provide Blogger templates for free. You can find about tutorials, blogger hacks, SEO optimization, tips and tricks here!

0 komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.